Sekarang ini dihampir semua platform media sosial telah membuat batasan untuk postingan yang dianggap mengandung kekerasan, bullying, pelecehan dan penuh kebencian. Itu karena bukan rahasia lagi, di media sosial telah menjadi platform subur bagi banyak pengganggu dan troll yang dapat berdampak serius pada kesehatan mental. Instagram pun kali ini menambahkan fitur restrict untuk membantu pengguna terhadap feed yang tidak ingin dilihatnya terutama mengandung kekerasan, penuh kebencian dan pelecehan.
Sebelumnya Instagram akan otomatis memblokir video yang dianggap mengandung kekerasan atau pelecehan. Sementara Twitter adalah yang paling beracun dari semua penggangu lebih keras lagi membuat aturan., Instagram juga dirusak oleh pelecehan dengan komentar mereka yang penuh kebencian, sedikit lebih lunak dalam rulesnya di banding Twitter.
Dalam mengatasi masalah-masalah yang berpotensi berbahaya ini yang dapat berdampak serius pada kesehatan mental, kini Instagram telah meluncurkan fitur baru yang disebut fitur "Restrict". Fitur ini memungkinkan pengguna untuk membisukan orang di Instagram tanpa memblokir mereka. Selain itu ada fitur mute pada setiap feeds untuk update gambar atsu video yang tidak ingin dilihatnya.
Jika fitur "Restrict" menutup semua postingan orang di wall Instagram Anda, untuk mute hanya pada postingan tanpa memutus perteman (unfollow). Dengan begitu Instagram memberikan hak sepenuhnya pada penggunanya untuk menilai setiap tayangan itu pantas atau tidak, melanggar atau tidak.
Selain fitur "Restrict" di sublist ini juga ada aksi lainnya yang hampir sama fungsi tindakannya, seperti Laporkan, Blokir, Restrict, About This Account, Hide Your Story dan sent message profile. Jika ingin mengaktifkan fitur Restrict, caranya
- Klik Profile Account Teman Anda
- Setelah terbuka halaman profile teman Anda, klik icon list titik tiga vertical ada sebelah kanan.
- Maka akan muncul List View satu diantaranya fitur "Restrict".
Untuk men-stop feed Anda dapat melakukan
- Klik icon list titik tiga vertical ada sebelah kanan pada feed atau postingan gambar / video.
- Maka akan muncul popup list, scroll ke bawah
- kemudian klik mute
- selesai.
Demikian info restrict atau pembatasan tayangan orang lain pada wall Instagram.
Semoga bermanfaat.