Podcast yang sudah dibuat di aplikasi Anchor, itu dapat langsung dipublikasikan ke spotify, contohnya seperti podcast di atas obrolan santai Aha Sarang Komputer.
Untuk dapat mempublikasikan hasil pembuatan podcast di Anchor, email yang didaftarkan dalam regustrasi akun Anchor sudah terverifikasi.
Jika Anda menggunakan aplikasi Anchor langsung saat pertama kali membuka Anchor, itu pada umumnya akun terdaftar belum terverifikasi. Maka untuk terverifikasi Anda harus membuka link / url Anchor di tool browser pc atau ponsel.
Caranya sebagai berikut:
- Buka aplikasi Anchor
- Klik Icon Share yang ada di sebelah atas kanan halaman utama aplikasi Anchor.
- Terbuka pop up widget share, pilih copy link
- Kemudian buka browser tool di ponsel atau pc, misalkan Chrome, Mozilla, Opera Mini, UC Browser atau browser bawaan ponsel.
- paste link tersebut di kolom pencarian browser tools
- Login ulang username dan password
- setelah berhasil masuk ke web anchor, kemudian buka email aplikasi
- di sana Anda akan menemukan pesan email baru dari Anchor untuk verifikasi, buka pesan email tersebut
- Klik url verifikasi dengan text berwarna biru.
- Ketika terbuka jendela baru dan ada dua pilihan, pilih Anchor aplikasi.
- Maka akan dibawa ke aplikasi Anchor Anda yang ada di ponsel Anda
- Sekarang akun email sudah terverifikasi.
Sekarang Anda dapat membuat podcast. Kemudian dapat dipublikasikan langsung ke spotify, contohnya seperti gambar di bawah ini 👇:
Setelah diklik publikasi seperti pada gambar di atas, sekarang Anda buka aplikasi spotify di ponsel Anda. Maka dihalaman utama sudah tampil podcast Abda tadi, syaratnya Anda menggunakan akun yang sama di Anchor dan Spotify.
Jika saat membuka spotify, tidak tampil podcast hasil karya Anda di halaman utama spotify. Maka Anda klik fitur search >> ketik akun profile podcast Anda >> setelah tampil klik follow.
Demikian cara upload podcast dari Anchor aplikasi ke Spotify aplikasi.
Semoga bermanfaat.
No comments:
Post a Comment