Chats WhatsApp dapat diterjemahkan kedalam multi bahasa secara otomatis. Ini cocok bagi Anda memiliki grup internasional atau mendapat kiriman pesan WhatsApp berbahasa asing, pesan tersebut dapat diterjemahkan secara otomatis dengan mudah. Misalkan pesannya berbahasa Inggris diterjemahkan ke bahasa Indonesia atau sebaliknya.
Untuk menambahkan fitur ini pada WhatsApp, install terlebih dahulu aplikasi Google Tap To Translate. Dan sebelum mengunduh aplikasi Google Tap To Translate, pastikan di Smartphone Anda sudah terpasang aplikasi Google Translate. Terjemahan WhatsApp Ini dapat bekerja di Smartphone Android maupun Smartphone iOS.
Pada tutorial disini, contohnya untuk Smartphone Android. Namun secara umum sama saja tahapan langkahnya untuk WhatsApp iOS.
Anda dapat menterjemahkan secara online ataupun offline. Untuk offline unduh bahasa pada aplikasi Google Tap To Translate. Karena setiap bahasa filenya cukup besar diatas 30 M, jadi bisa dipilih bahasa yang biasa digunakan, yaitu bahasa Ibu. Sedangkan untuk bahasa Inggris sudah ada didalam aplikasi Google Tap To Translats
Google Tap To Translate adalah aplikasi fitur tambahan pada aplikasi Google Translate. Jadi tidak akan bisa diunduh jika belum terpasang aplikasi Google Translate. Jadi unduh terlebih dahulu aplikasi Google translate jika aplikasi Google Translate belum terpasang.
Tutorial lengkapnya dapat dilihat pada video dibawah ini;
Contoh WhatsApp yang sudah aktif terjemahan, bisa dilihat pada gambar dibawah ini, terpampang icon Google Translate. Icon Google Translate terpampang di WhatsApp setelah klik icon copy WhatsApp. Agar dapat terpasang Google Translate harus dalam keadaan aktif atau running.
Icon Google Translate tidak tampil di WhatsApp jika icon copy WhatsApp belum diklik.
Demikian menambahkan terjemahan pada pesan WhatsApp.
Semoga bermanfaat.
No comments:
Post a Comment