Saturday, 16 December 2017

Snooze Button Fitur Baru Facebook

Snooze Button Fitur Baru Facebook


Bulan September kemaren Facebook telah melakukan ujicoba fitur baru bernama "snooze button for 30 Days", yaitu tombol untuk menyembunyikan sementara selama 30 hari dari update teman atau news feed teman didalam wall facebook kita.


Fitur ini sudah bisa dioperasikan dengan melakukan update aplikasi Facebook Anda, namun fitur ini belum dirilis di Facebook Lite ataupun web dan mobile facebook. Fitur ini bagian dari reapon Facebook atas keluhan penggunanya, sehingga Facebook melakukan terobosan guna memberikan kenyamanan pada penggunanya. Fitur ini pun tampak merupakan penyempurnaan sekaligus menyederhanakan setelan bagi penggunanya.




Sebelumnya Facebook sudah menyediakan fitur hide, unfollow untuk mengatasi masalah update teman atau news feed temen. Fitur tersebut untuk menyembunyikan selamanya dari update teman yang disembunyikan selama pengguna tidak melakukan unhide atau unfollow.


Dengan fitur snooze button for 30 days, update teman atau news feed teman akan disembunyikan selama 30 hari, setelah 30 hari, Facebook akan memberitahukan pengguna. Fitur ini menarik karena tidak menyembunyikan update teman selamanya, terutama update teman yang massive namun dianggap tidak terlalu penting oleh penggunanya, sehingga terlewatkan update teman yang Anda cintai yang ingin Anda lihat.


Untuk melakukan snooze button for 30 days,


  1. buka facebook di desktop atau di handphone


  2. di walls facebook pilih satu update status teman


  3. pada update teersebut, klik listView atau tanda titik tiga yang ada di sebalah kanan atas


  4. kemudian pada list popup, klik "snooze button friend for 30 days".


  5. selesai


Sekarang Anda tidak akan melihat lagi update teman tersebut selama 30 hari, namun Anda masih tetap berteman dengan yang bersangkutan. Fitur ini berguna bagi Anda yang tidak ingin melihat update apa saja yang Anda tidak sukai tapi tidak harus mendelete pertemanan Anda. Biasanya saat kampanye pemilihan pilpres atau pilkada sering bergulir update atau membagi postingan yang sifatnya absurd dan bahkan hoak, yang terkadang karena frekwensi sering melakukan aktivitas update dan postingan membuat Anda terlewatkan untuk melihat update dari teman, sahabat atau kerabat yang Anda cintai,


Fitur "snooze button friend for 30 days" ini juga dapat Anda batalkan kapan saja, jadi semua pengaturan ada di tangan Anda, artinya semua postingan atau update status yang tampil di walls Facebook Anda, dapat Anda atur sesuai dengan yang Anda inginkan.




Demikian tentang fitur "snooze button friend for 30 days" dan cara mengaktifkan fitur tersebut dan cara membatalkan fitur tersebut. Ini langkah maju dari Facebook untuk membertikan kenyaman Anda menggunakan Facebook Anda.


Semoga bermanfaat




Artikel Terkait



Snooze Button Fitur Baru Facebook
Tips Memulihkan Account Facebook Karena Handphone Hilang Atau Dicuri
Tips Cara Sign Up Facebook Yang Baik Dan Benar
Tip Cara Mengetahui Asli Atau Palsu Profile Facebook
Ujicoba Photo Telanjang Oleh Facebook
Tip Tambah Plugin FanPage Facebook
Tips Create FanPage Facebook

No comments:

Post a Comment